Menjadi
Perubahan seorang manusia
Perubahan sebuah perak
Perubahan seekor kupu-kupu
Perubahan sebongkah emas
Kata Perubahan berdampingan dengan kata Proses
Proses yang harus dilewati
Proses yang memerlukan usaha
Proses yang memerlukan luka
ada juga, proses yang memerlukan cinta
Serangkaian tindakan dan keadaan yang berubah
Perubahan tak bisa diprotes
Proses pun tak bisa diprotes
Seseorang yg lupa diri mencoba kembali,
menjadi manusia
Seekor ulat berusaha menjadi kepompong,
kemudian kupu-kupu
Sebongkah perak dipanaskan sehingga menjadi berbagai kebutuhan
Sebongkah emas dipanaskan sehingga membentuk perhiasan
tindakan merubah keadaan
baik untuk seseorang, seekor, dan sebongkah.
©️ Herbi Mulyadi,
June, 2024
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar yukk